20 September 2012

Listening Radio

9/20/2012 | No comment
Mendengarkan Radio..???
Mungkin kamu bertanya, Masih ada dunia Radio?
Jawabnya: Ada dunz..:)
Meskipun jaman sudah canggih dan berbagai teknologi sudah bermunculan namun dunia radio tetap ada dan exist tentunya, apalagi buat pendengar radio seperti saya ini. Cerita nih, hobi saya sebenarnya mendengarkan atau bahasa krennya Listening tuh,:, dari mulai mendengarkan Radio, ceramah, cerita, berbohong, nangis dan banyak lagi dech termasuk mendengarkan orang tua kalau lagi ngomel, jhe.

Mendengarkan radio itu pada dasarnya asyik lho, buat saya tapi yah. selain bisa merasakan hal yang beda juga bisa memeriahkan warna hiburan yang beda buat pendengarnya. Mungkin karena itu, sekarang saya bisa belajar di radio, memang asyik cih. selain inspirasi yang di dapat, radio juga merupakan media yang cukup lawas dikalangan rakyat, khususnya untuk daerah yang jauh dari hiruk pikuk perkotaan. Apalagi kalau radio itu bisa kita dengarkan dimana2 alias bisa streaming, tentunya lebih asyik banget buat kita yang memang suka banget mendengarkan radio.

Tv, Hp bahkan teknologi yang lain sudah bermunculan, namun buat saya itu sebagai pelengkap dalam mendengarkan radio saja, karena dengan banyak keunikan dan variatif membuat radio seakan menjadi hal yang tidak mungkin padam, meskipun saingan dunia radio sudah bermunculan dan banyak sekali, radio ini merupakan alat hiburan yang paling sederhana dan paling bisa dijangkau oleh semua kalangan, dari atas sampai yang bawah pun bisa memilikinya

R'Corp merupakan orang yang memang maniak banget sama yang namanya dunia radio, meskipun belum bisa dan belum paham dengan situasi radio seperti apa, tapi mencoba masuk dan belajar lebih dari sebagai pendengar yang hanya diam dan kagum dengan radio. Dunia radio itu harus  bisa ngomong/bawel, kreatif, wawasannya luas, penampilan menarik dan yang lainnya. Walaupun belum mempunyai semua itu, tapi kalau belajar pasti kita bisa, jheeee..

Coba dech, buat kamu untuk sekali2 mendengarkan radio supaya tidak terlalu jenuh dengan hiburan yang sudah modern banget, tapi radio itu bisa memberikan rasa yang beda dari hiburan yang lainnya. jhe..
Tags :

No comments:

Post a Comment